SELAYANG PANDANG MADRASAH
INSPIRATIF MAN 1 KOTA MOJOKERTO
Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Mojokerto sebagai lembaga pendidikan di tingkat menengah yang diselenggarakan oleh Kementrian Agama, mempunyai keunggulan di bidang pemahaman agama Islam. MAN 1 Kota Mojokerto didirikan tahun 1997 berdasarkan SK Menteri Agama Nomor 773 pada tanggal 14 Nopember 1997.
Sebagai penyelenggara pendidikan, MAN 1 Kota Mojokerto memiliki visi sebagai MAN yang unggul, disiplin, dan islami. Penjabaran visi tersebut dirinci pada misi yang diemban. Misi dari penyelenggaraan pembelajaran dan pendidikan di MAN 1 Kota Mojokerto adalah Menyelenggarakan pendidikan yang berorientasi pada keunggulan kualitas, baik secara keilmuaan, maupun secara moral dan sosial sehingga mampu menyiapkan dan mengembangkan sumberdaya insani yang disiplin, unggul dibidang iptek dan imtaq.
Dalam rangka pencapaian visi di atas, MAN 1 Kota Mojokerto terus berbenah diri berdasarkan standar nasional pendidikan, yaitu Standar isi, Standar proses, Standar kompetensi lulusan, Standar pendidik dan tenaga kependidikan, Standar sarana dan prasarana, Standar pengelolaan, Standar pembiayaan, Standar penilaian pendidikan. Upaya yang telah dilakukan tersebut, pada tahun 2008 mendapat penilaian dari BAN S/M yaitu terakreditasi “A” dengan nomor SK 058/BAP-SM/TU/XI/2008
Pengejawantahan visi dan misi diterapkan warga madrasah sehingga terwujud madrasah modern, memahami nilai-nilai keislaman, berwibawa, sejuk, rapi, indah, dihuni oleh orang-orang yang dekat dengan Allah swt, ramah terhadap sesama, menerapkan enam S (6 S) yaitu, senyum, salam, salaman, sapa, sopan, santun. Dalam aktivitas keseharian, semua warga madrasah berupaya untuk menekuni kegiatan akademik dan non akademik seimbang dengan peningkatan kualitas diri secara hablumminallah dan hablumminannas.
Secara fisik, MAN 1 Kota Mojokerto mempunyai 10 (sepuluh) ruang kelas, 1 (satu) ruang guru, 1 (satu) ruang kepala madrasah, 1 (satu) ruang Tata Usaha, 1 (satu) laboratorium Bahasa, 1 (satu) laboratorium IPA, 1 (satu) laboatorium komputer, 1 (satu) ruang perpustakaan, 1 (satu) ruang BP, 1 (satu) ruang UKS, 1 (satu) ruang koperasi siswa, 1 (satu) ruang OSIS, lapangan olahraga, musshola, dan kamar mandi.
Daya dukung di MAN 1 Kota Mojokerto tidak hanya pada fisik tetapi juga memiliki pimpinan yang mampu mengakomodasikan seluruh potensi menjadi kekuatan penggerak lembaga secara menyeluruh. Selain itu, lembaga ini menjaga kualitas tenaga pendidik yang handal dalam pemikiran, memiliki manajemen yang mampu menggerakkan seluruh potensi untuk mengembangkan kreativitas warga madrasah, serta memiliki kemampuan antisipatif masa depan dan proaktif. Secara keseluruhan pendidik berjumlah 48 orang dengan kualifikasi pendidikan S-1 dan S-2, 90 % sudah lulus sertifikasi, serta tenaga pendidik di lingkungan MAN 1 Kota Mojokerto termasuk kategori usia produktif.
Tenaga pendidik wajib selalu menampakkan diri sebagai seorang mukmin dan muslim di mana saja ia berada; Memiliki wawasan keilmuan yang luas serta profesionalisme dan dedikasi yang tinggi; Kreatif, dinamis dan inovatif dalam pengembangan keilmuan; Bersikap dan berperilaku amanah, berakhlak mulia dan dapat menjadi contoh civitas akademika yang lain; Berdisiplin tinggi dan selalu mematuhi kode etik guru; Memiliki kemampuan penalaran dan ketajaman berfikir ilmiah yang tinggi; Memiliki kesadaran yang tinggi di dalam bekerja yang didasari oleh niat beribadah dan selalu berupaya meningkatkan kualitas pribadi; Berwawasan luas dan bijak dalam menghadapi dan menyelesaikan masalah; Memiliki kemampuan antisipatif masa depan dan bersikap proaktif
Optimalisasi potensi dan daya dukung mewujudkan implikasi siswa MAN 1 Kota Mojokerto memiliki citra diri berakhlakul karimah; Memiliki penampilan sebagai seorang muslim, yang ditandai dengan kesederhanaan, kerapian, patuh, dan penuh percaya diri; Disiplin tinggi; Haus dan cinta ilmu pengetahuan; Memiliki keberanian, kebebasan dan keterbukaan; Kreatif, inovatif dan berpandangan jauh ke depan; Dewasa dalam menyelesaikan segala persoalan; Unggul dalam hal keilmuan.
Citra diri di atas bukan hanya sekedar identitas namun telah nyata terbukti dalam rangkaian prestasi yang diukir siswa MAN 1 Kota Mojokerto. Adapun data prestasi siswa dapat dirinci sebagai berikut.